uda Cantik
Melihat aksi-aksi artis muda wanita Indonesia memang memberi semangat tersendiri. Bagaimana tidak, mereka memiliki penampilan yang segar, fresh, dan memesona. Beberapa artis remaja tersebut bahkan jauh lebih menarik untuk dilihat daripada artis-artis yang sudah memasuki usia dewasa. Wajar, mereka memiliki aura polos dan innocent yang sangat kuat.
Dalam kesempatan ini, Awan Pagi akan menyajikan ranking artis-artis muda Indonesia paling cantik. Untuk bisa masuk ke daftar ini, selebritis ABG tersebut harus memiliki kriteria kecantikan yang mencukupi serta nama yang cukup populer di dunia hiburan. Langsung saja, inilah daftar dari kami:
1. Citra Kirana
Seorang artis muda Indonesia kelahiran 23 April 1994. Dia pertama kali bermain di film pertamanya seperti FTV Janji Cinta dan sinetron Nikita. Namanya semakin populer di sinetron Tukang Bubur Naik haji.
2.Maudy Ayunda
Maudy Ayunda artis muda kelahiran 19 Desember 1994, namanya buming setelah membintangi film "Perahu Kertas". Paras cantiknya mulai dikenal di film "sang Pemimpi" berperan sebagai Zakiah Nurmala
3. Nina Zatulini
Shadrina Zatulini Munaf atau Nina Zatulini, lahir di Jakarta, 22 November 1991, umur 22 tahun) adalah seorang pemeran Indonesia berdarah Minangkabau. Dia aktif sebagai artis Indonesia membintangi di beberapa sinetron
4. Yuki Kato
Walaupun namanya baru terdengar dalam dua tahun ini, Yuki Kato sebenarnya adalah artis yang sudah sering terjun di dunia entertainment sejak masih kecil. Gadis kelahiran tahun 1995 ini tak hanya aktif berakting dalam FTV, namun juga beberapa kali membintangi iklan dan tampil pula dalam film layar lebar. Popularitasnya mulai menanjak sejak membintangi sinetron berjudul Primata Cantik.
Dalam usianya yang masih muda, Yuki Kato yang memiliki ayah dari Jepang ini sudah meraih banyak prestasi gemilang. Salah satunya adalah ketika dinobatkan sebagai Aktris Utama Ngetop SCTV Award pada tahun 2011.
5. Tasya
Sama seperti Agnes Monica, Tasya adalah mantan penyanyi cilik yang masih eksis hingga beranjak dewasa. Gadis manis kelahiran tahun 1992 ini sempat populer di awal tahun 2000-an dengan lagunya yang berjudul Libur Telah Tiba dan Jangan Takut Gelap yang dibawakan bersama Sheila on Seven. Setelah sempat lama vakum, belakangan ini nama Tasya mulai eksis lagi di dunia entertainment.
Setelah beranjak remaja, Tasya tumbuh menjadi seorang wanita yang cantik jelita. Pancaran matanya yang ceria semasa kanak-kanak masih tertinggal di wajahnya, dan senyumannya yang sangat manis makin memperkuat kecantikannya.
6. Cinta Laura
Cinta Laura memang kontroversial dan sedikit tidak disukai karena gayanya yang dianggap sombong. Namun berbicara soal kecantikan, nampaknya kita harus fair dalam menilainya, karena ia memiliki wajah yang lumayan manis dan enak dilihat. Maklum saja, kecantikannya itu berasal dari darah Jerman yang berasal dari ayahnya.
Setelah lama absen dari dunia hiburan tanah air karena bersekolah di Amerika Serikat, belakangan ini Cinta Laura sempat mengejutkan publik setelah tampil seksi untuk pemotretan MALE magazine. Memang, seiring dengan bertambahnya usia, kecantikan Cinta Laura terlihat semakin matang.
7. Natasha Wilona
Namanya belakangan naik daun ketika perannya sebagai Cherry dalam sinetron berjudul Yang Masih di Bawah Umur mendapat pujian dari para pengamat film Indonesia. Akting Natasha dalam serial ini terlihat begitu natural, dan kecantikan wajahnya dengan cepat membuat dirinya memiliki jutaan fans di seluruh Indonesia.
Natasha yang lahir pada tahun 1998 sangat berpeluang untuk menjadi artis sukes apabila ia mampu mempertahankan eksistensinya. Selain itu, tampaknya Natasha harus mencoba tampil di film layar lebar untuk lebih membuktikan kualitasnya sebagai seorang aktris.
8. Anisa Rahma
Walaupun sudah memasuki penghujung usia remajanya, Anisa Chibi tampaknya masih bisa dimasukkan dalam daftar sepuluh artis muda Indonesia tercantik. Ini karena Annisa memiliki wajah yang sangat bertipe babyface, yang membuatnya tampak masih berusia belasan, walau sebenarnya ia sudah memasuki usia 22 tahun.
Bersama Cherybelle, Anisa sempat meraih popularitas yang tinggi di Indonesia. Lagu-lagunya yangeasy listening, ditambah dengan koreografi dansa yang terlihat lucu dan imut membuatnya menjadi sorotan publik, terutama dari kalangan fans pria.
9. Chelsea Olivia
Tak mengherankan jika namanya masuk ke dalam daftar ini. Walaupun masih belia, sebenarnya Chelsea Olivia bisa digolongkan sebagai seorang selebritis yang sudah berpengalaman di dunia hiburan Indonesia. Ia sudah membintangi berbagai sinetron, film layar lebar, maupun berbagai iklan. Berbagai prestasi sebagai seorang entertainer pun sudah diraihnya.
Chelsea yang lahir di Bandar Lampung pada tahun 1992 ini juga terbilang berotak encer, karena mampu lulus dari bangku SMA saat masih berusia 15 tahun. Semenjak itu, ia tampak lebih bebas dalam menjalani karir sebagai selebritis, yang berdampak positif pada popularitasnya sebagai seorang artis muda.
10. Nabilah Ratna Ayu Azalia
Nabilah dikenal sebagai personil JKT48 paling cantik yang memiliki campuran wajah Indonesia-Arab. Selain memiliki wajah yang cantik, aksinya di atas panggung teater saat membawakan berbagai koreografi JKT48 pun terlihat sangat menggemaskan. Tak mengherankan bila artis kelahiran tahun 1999 ini kemudian memiliki jutaan fans yang kebanyakan adalah laki-laki.
Peluang Nabilah untuk menjadi seorang artis yang go international juga sangat besar, mengingat grupnya memiliki jaringan kuat dengan 48 family yang berbasis di Jepang. Beberapa waktu yang lalu, ia bahkan diundang untuk tampil dalam sebuah acara TV di Negeri Sakura. Benar-benar luar biasa!
11. Pevita Pearce
Tak hanya cantik, image seksi juga melekat kuat dalam diri Pevita Pearce. Selebritis jelita yang lahir pada tahun 1992 ini sudah membintangi film layar lebar sejak masih berusia 14 tahun, dalam film yang berjudul Denias: Negeri di Atas Awan. Penampilannya saat itu pun bukan hanya menjadi penggembira, namun juga berperan sebagai salah satu tokoh krusial dalam cerita.
Darah Inggris yang mengalir dari ayahnya membuat kejelitaan Pevita Pearce terlihat semakin sempurna. Prestasinya sebagai artis layar lebar pun mulai diakui, terbukti dari keberhasilannya masuk nominasi penghargaan Festival Film Indonesia dan Indonesian Movie Awards.
12. Nikita Willy
Sepertinya, Nikita Willy memang pantas menyandang status sebagai artis muda Indonesia tercantik hingga saat ini. Tak hanya dari segi kecantikan fisik, artis kelahiran tahun 1994 ini juga memiliki prestasi gemilang dan karir yang jauh lebih panjang dibandingkan figur-figur lainnya di daftar ini. Nikita Willy sudah terjun di dunia hiburan sejak masih berusia 6 tahun, dan masih berhasil mempertahankan eksistensinya hingga kini.
Selain dunia akting, Nikita beberapa kali tampil sebagai MC sekaligus penyanyi. Hingga saat ini, ia sudah membintangi lebih dari 25 sinetron, 10 FTV, merilis satu album, tampil dalam dua video klip, dan menjadi bintang iklan untuk lebih dari 50 produk yang berbeda. Ia juga sudah memenangkan setidaknya 6 penghargaan bergengsi di bidang akting dari berbagai asosiasi, seperti Panasonic Award dan Indonesian Kids Choice Award
Tidak ada komentar:
Posting Komentar